Walikota Bima Tinjau Masjid Terapung dan Tugu Amahami - Reportase Bima

Minggu, 09 Maret 2025

Walikota Bima Tinjau Masjid Terapung dan Tugu Amahami


Kota Bima, Reportasebima.com. Usai menggelar safari ramadhan di BTN Panggi, Kelurahan Panggi, Wali Kota Bima H. A. Rahman H. Abidin melanjutkan kunjungan dengan meninjau sejumlah titik yang dinilai kumuh di Kota Bima. Minggu, 9 Maret 2025.

Menurut Wali Kota Bima, ada 3 titik lokasi yang ia nilai kumuh dan harus dibenahi segera. Pertama, taman tugu amahami, taman sepanjang jalur amahami dan taman pojok utara terminal dara. Tidak hanya itu, masjid terapung juga menjadi perhatiannya untuk dibenahi, terutama masalah pasokan air bersih, lampu dan toilet.

Pada peninjauan ini, H. A. Rahman didampingi Inspektur Kota Bima, Kepala Bappeda Kota Bima, Kabag Prokopim Setda Kota Bima, Kepala Diskominfotik Kota Bima, kepala Dinas PUPR Kota Bima, Kepala DLH Kota Bima, Kepala Dishub Kota Bima, Kepala Dinas Perkim Kota Bima, Kasat Pol PP Kota Bima, Plt. Camat Rasanae Barat dan Lurah Dara.

Dalam arahannya, Wali Kota Bima menyoroti fasilitas masjid terapung, terutama pasokan kebutuhan air bersih untuk air wudhu, toilet pria dan wanita serta lampu yang ditemukan banyak yang mati. Ia menegaskan, semua sarana dan prasarana masjid terapung dibenahi dan dikembalikan seperti dahulu.

"Sembari kita pikirkan solusi air bersih untuk masjid terapung, sementara ini penuhi dulu pasokan air bersih selama bulan puasa, termasuk toiletnya juga" ujarnya.

Selain masjid terapung, H. A. Rahman juga kembali menyoroti taman tugu amahami yang minim pencahayaan dan tidak terrawat. Ia menginginkan agar icon tugu amahami dan taman disekitarnya direvitalisasi. Terutama masalah lampu penerangan.

"Tugu amahami ini titik kekumuhan kedua, saya minta selesaikan minggu ini. Begitu juga sebelah utara area terminal dara, saya minta juga di revitalisasi," pungkasnya.

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda