Gebyar Anti Narkoba Tanah Bumbu Diwarnai 10 Juta Bendera Merah Putih dan Jalan Santai - Reportase Bima

Jumat, 02 Agustus 2024

Gebyar Anti Narkoba Tanah Bumbu Diwarnai 10 Juta Bendera Merah Putih dan Jalan Santai



Kab.Tanah Bumbu, Reportasebima.
Upaya dan usaha untuk memerangi penyahgunaan dan peredaran narkoba di Kabupaten Tanah Bumbu terus dilakukan. Berbagai kegiatan di laksanakan dalam mensosialisasikan akan bahaya Narkoba, terutama sekali bagi generasi muda dan remaja. 

GERAKAN ANTI NARKOBA NASIONAL (GANN) Banjarmasin Kalimantan Selatan, Jum,at, (2/8/24) menggelar acara bertajuk Membangun Kota Tanah Bumbu Bersinar (Bersih Narkoba) menuju Kota Serambi Mekkah. 

Kegiatan ini di pusatkan di Kantor Batu Licin Kabupaten Tanah Bumbu, dari Jam, 08. 00 hingga jam sore hari di hadiri sejumlah unsur Muspida dan Muspika Banjarmasin Kalimantan Selatan. Sekda, Kepala Kesbangpol, dan sejumlah Kepala OPD, TNI - POLRI dan lainnya. 

Rusmawadi Ketua GANN Banjarmasin Kalimantan Selatan kepada wartawan menyampaikan, bahwa kegiatan yang digelar yaitu untuk memberikan penyuluhan kepada masyarakat tentang bahaya Narkoba. Untuk mengajak semua elemen agar secara bersama sama membangun sinergisitas dan kerjasama untuk bersama memerangi bahaya narkoba bagi anak anak, remaja dan pemuda. Saat ini beredarannya terus meningkat dan merangsek di semua kalangan. Kalau tidak di hentikan, akan sangat berbahaya bagi kehidupan masyarakat di Kabupaten Tanah Bumbu khususnya dan Masyarakat Provinsi Kalimantan selatan pada umumnya. 

Sehingga, sangat penting untuk disampaikan dan di sosialisasikan agar semua bisa waspada dengan ancaman narkoba yang sangat berbahaya dan merusak, terutama sekali bagi generasi muda remaja putra putri. Maka peran orang tua sangat penting"Orang tua memiliki peranan sangat penting dalam menasehati anak anaknya, agar menjauhi narkoba". Harapnya. 

GANN tidak akan berhenti untuk mensosialisasikan dengan melaksanakan berbagai kegiatan kegiatan positif. Baik lewat penyuluhan maupun menghimbau secara langsung di setiap sekolah, kantor dan di tengah tengah masyarakat. 

Editor AKJII SABIR reportase.

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda