Arifuddin ; Saya cukup bangga dengan kemeriahan Penutupan MTQ Tingkat Radom Barat" - Reportase Bima

Senin, 29 Mei 2023

Arifuddin ; Saya cukup bangga dengan kemeriahan Penutupan MTQ Tingkat Radom Barat"



Kota Bima, Reportasebima.com.
Penutupan MTQ Tingkat Kelurahan Rabadompu Barat Kecamatan Raba Kota Bima, Senin malam, (29/5/23) begitu meriah di padati pengunjung.

Kegiatan penutupan di pusatkan di halaman Masjid Besar AN NUR Rabadompu Barat, kendati tidak di hadiri pejabat tertentu, tapi tidak membuat suasana kemeriahan berkurang, justru tempat arena tumpah ruah. Selain di hadiri pejabat tingkat kelurahan, juga sejumlah tokoh masyarakat, agama, pemuda dan wanita nampak terlihat di acara.

Disamping, banyaknya atraksi pentas seni bernuansyah islami dari anak anak SD 39 dan 26 Kelurahan Rabadompu juga beberapa tim Qasidah Rebana menambah suasana semakin hidup.

Acara dimulai ba'da isya tersebut, diawali dengan pembukaan dan do,a, lagu syukur, pembacaan SK dewan hakam, dan di tutup secara resmi oleh Ketua LPM Rabadompu Barat mewakili Camat Raba, berjalan sukses, aman dan lancar.

Tidak ada kendala dalam pembagian hadiah. Ketua panitia MTQ RADOM Barat, Drs. Arifudin menyampaikan ungkapan rasa bangga dan terima kasih kepada seluruh komponen masyarakat yang sudah turut ikut serta membantu kesuksesan acara.

Ungkapan tersebut ditujukan lebih khusus kepada seluruh panitia, dewan hakam, Babinsa, bhabinkamtibmas, SDN 26 dan 38 Rabadompu Barat yang sudah banyak mengirimkan siswa siswi terbaiknya dalam mengisi acara pentas hiburan selama kegiatan berlangsung. " Saya cukup terharu, bangga dan terima kasih kepada kedua kepsek SDN 26 dan 39 yang begitu responsif, sehingga kegiatan menjadi meriah dan mewah". Terangnya.


Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda