KOTA BIMA, Reportasebima.com.
Sabtu, (12/3/22) SMPN 15 dan SMP Muhammadyah Kota Bima Kota menjadi Sekolah yang dituju dalam Kegiatan Pelatihan Diklat Portofolio Digital kolaborasi Calon Guru Penggerak (CGP) Angkatan Ke-3 oleh Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Kota Bima.
Kegiatan dipusatkan di aula SMPN 15 Kota Bima dan dibuka secara resmi oleh Plt Kabid Dikdas Muhammad Humaidin, M. Pd bertindak sebagai Keynote Speaker,
Muhammad Humaidin selaku Keynote Speaker dalam pengantarnya, menyampaikan, bahwa dinas Dikbud Kota Bima mendukung penuh seluruh kegiatan Guru Penggerak, dan di akhir kegiatan nanti setelah sembilan bulan dapat menjadi pemimpin pembelajaran dalam mewujudkan profil pelajar pancasila. "Penghargaan juga di berikan dalam mendukung pengimbasan portofolio digital Guru penggerak," cetusnya.
Lanjutnya, bahwa seluruh Pendidik dan Tenaga Kependidikan (PTK) untuk terus menerus meningkatkan kompetensi secara profesional, Paedagogik. Terutama saat mendaftarkan diri sebagai calon Guru penggerak Angkatan Ke-7 Tahun 2022, semua harus dan ditingkatkan, terangnya.
Kepala SMP Negeri 15 Kota Bima Abdi, S. Pd dalam sambutannya mengatakan, bahwa pihaknya dari unsur pimpinan satuan pendidikan, dewan guru dan pegawai serta warga sekolah sangat mendukung program CGP. "CGP ini dalam rangka peningkatan kompetensi guru, demi tercapainya mutu pendidikan di sekolah, juga untuk mendorong sekaligus pengembangan bagi diri guru dalam rangka program sekolah penggerak dan guru penggerak menuju merdeka belajar," ujarnya.
Pihaknya sangat mendukung guru sekolah dapat ambil bagian untuk pengembangan diri dan bisa berprestasi Seperti mengikuti kegiatan Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP) Tingkat SMP, dan hal tersebut salah satu bentuknya dukungannya kepada kinerja gurunya yakni dengan memberikan transportasi sebagai support dan motivasi.
Berdasarkan informasi dihimpun reportasebima.com, bahwa pada sesi acara tersebut, kepsek Abdi secara mengangkat slogan sekolah di atas negeri awan harus bisa mbuktikan diri dengan hasil karya. Dan salah satunya hasil kebun sekolah sehat berupa Labu, pertama diserahkan kepada kabid dikdas Humadin, pengawas pembina Zainuddin, M. Pd dan A. Sikin sebagai narasumber
Sedangkan para narasumber Sukardin, S. Pd (CGP asal SMPN 15 Kota Bima) dan Asikin, S. Pd (CGP asal SMP Muhammadiyah Kota Bima) dipandu moderator Drs. Fauzan. Dan Kegiatan berjalan lancar, tertib dan sukses. Redaksi.