Camat Raba : "UMKM Harus Jadi Skala Prioritas Dalam Pemulihan Ekonomi Pasca Covid 19" - Reportase Bima

Rabu, 26 Januari 2022

Camat Raba : "UMKM Harus Jadi Skala Prioritas Dalam Pemulihan Ekonomi Pasca Covid 19"



Kota Bima, Reportasebima.com. Kegiatan Musrenbang Tingkat Kelurahan Rabadompu Barat Kecamatan Raba Kota Bima, Rabu, Kamis, (27/1/22) Digelar bertempat di aula Kantor Setempat.

Hadir dalam kegiatan, Camat Raba, H. Ahmad, Sekcam, M. Sidik, S. Sos, beserta rombongan, Lurah Rabadompu Barat, Ketua LPM, Karang Taruna, TIM KOTAKU, RT/RW, PKK, Babinsa dan Bhabinkamtibmas, tokoh masyarakat, agama, wanita dan pemuda.

Kegiatan di awali Pengantar Lurah Rabadompu Barat, Budi Fahriansyah, S. Sos, menyampaikan Ungkapan terima kasih dan penghargaan atas kehadiran peserta rapat. Lurah sangat berharap dari kegiatan Musrenbang dapat mengakomodir dari usulan usulan peserta rapat.

Sebelumnya, lurah menegaskan, pernah mengusulkan irigasi akibat dibawah arus banjir di so tolojati. Sangat penting agar bisa di respon dan di tindaklanjuti.

Disamping itu, dalam pengantarnya lurah juga mengusulkan anggaran PKK dapat di naikan. Selain dari usulan usulan RT/RW, semoga dapat di realisasikan. "Kita do,akan, semoga bisa terwujud". Ujarnya.

Usai Pengantar Lurah, acara di lanjutkan dengan sambutan Camat Raba, H. Ahmad, S. Ag, menyampaikan soal Musrenbang sebagai kegiatan rutin tiap tahun dalam rangka menjaring aspirasi langsung dari masyarakat.

usai Musrenbang tingkat Kelurahan, maka akan berlanjut ke Musrenbang tingkat kecamatan dan berlanjut ke tingkat Kota Bima. Kondisi dan keadaan covid 19 yang masih terjadi menjadi perubahan nomenklatur dari usulan usulan yang ada, sehingga ada sebahgian besar tidak di realisasikan.

Untuk prioritas usulan, baik di tahun 2022 dan tahun 2023, maka yang masih di anggaran adalah, masalah covid 19, migitasi bencana, beda rumah dan drainase serta lainnya.

Dari usulan usulan yang ada, nanti Tim survey akan turun melakukan crosschek di lapangan. Tandasnya.

Diakhir sambutan Camat Raba, berharap UMKM mendapatkan bantuan. Dan bisa diatensi oleh kita, dari hal ini adalah penguatan ekonomi dari dampak covid 19.

Sementara perwakilan pihak Bappeda Kota Bima, memaparkan prioritas tahun 2023 yaitu, penataan kota, migitasi bencana, lingkungan kumuh dan lainnya.

Semoga di tetapkannya, maka bantuan prioritas itu bisa di sampaikan lewat pokir, kediaman dan bantuan dana kelurahan. Dari realisasi yang ada, tim hanya merangkum, dari usulan usulan tersebut. Dari usulan yang ada harapanya saling menyupport, agar saling mendukung dan support, sehingga diusulkan dapat menjadi

Dari hasil liputan langsung reportasebima.com, di tempat kegiatan, di peroleh acara di lanjutkan dengan usul saran peserta rapat, dan dari usul saran di peroleh sejumlah usulan, dan lebih kepada perbaikan Talut, parit, pengerasan dan pemberdayaan UMKM.

Kegiatan Musrenbang berjalan lancar, tertib dan aman. NR


Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda