Kota Bima, Reportasebima.com.
Bersama seluruh warga, Lurah Sambinae, Sabtu, (29/8) melakukan kegiatan gotong royong bersama.
Kerja gotong royong dilakukan dalam rangka membangun Kelurahan yang bersih dan bebas dari sampah.
Gotong royong digelar Lurah dan warga Sambinae kali ini dititik pusatkan menggali dan membersihkan parit sepanjang jalan kelurahan yang tersumbat oleh banyaknya sampah. Dan Sejumlah tokoh masyarakat, agama, RT/RW, Karang Taruna, Pemuda ikut dilibatkan dalam kegiatan ini.
Tidak ketinggalan pihak LPM, Babinsa dan Bhabinkantibmas ikut membantu Lurah setempat untuk mensosialisasikan dengan membiasakan pola hidup bersih ditengah Pandemi Covid 19.
"Kerja nyata, kerja keras pak lurah baru menggerakan warganya untuk melakukan gotong royong. Dan hal ini mendapat dukungan dari seluruh masyarakat sambinae untuk membangun kelurahan yg bersih dan aman". Ungkap salah satu warga Sambinae yang mengaku bangga dengan semangat kerja lurah baru.
Lurah Sambinae, Drs. AMIRUDIN H. ISMAIL SE, mengaku siap bekerja dengan warga masyarakat dalam membangun Lurah Tangguh yang bebas dari sampah, menciptakan keamanan serta siap membawa Sambinae menjadi Lurah percontohan di tingkat Kota Bima.
Pihaknya mengaku bangga atas responsif masyarakat. Sebab, sebagus apapun program tanpa dukungan warga, maka akan sia sia. "Saya yakin bila warga masyaraskat mau bekerjasama, maka tidak ada yang mustahil untuk diwujudkan". Ucapnya. Tim.