Sukses Menggelar Pemilihan RT, RW dan LPM Pemerintah Kelurahan Radom Timur Apresiasi Dukungan Masyarakat - Reportase Bima

Minggu, 22 Desember 2019

Sukses Menggelar Pemilihan RT, RW dan LPM Pemerintah Kelurahan Radom Timur Apresiasi Dukungan Masyarakat




Kota Bima, Reportasebima.com.
Pemerintah Kelurahan Rabadompu Timur Kecamatan Raba Kota Bima Sukses Menggelar Kegiatan Pemilihan RT, RW dan LPM. Pasalnya Pemilihan serentak dilakukan di 18 RT, 6 RW dan LPM berjalan aman dan lancar tanpa kendala.

Kegiatan pemilihan dilaksanakan pada Minggu, (22/12) sesuai jadwal panitia sembilan, dan berlangsung pemungutan suara di 6 RT, 3 RW dan satu LPM. Pemungutan suara dimulai sejak pukul 07.00 WITA dan berakhir pukul 12.00 WITA, yang dilanjutkan dengan penghitungan surat suara hingga selesai.

Sejak kegiatan pencoblosan hingga penghitungan kartu suara, dilanjutkan penetapan Ketua Ketua RT, RW dan LPM terpilih, situasi dan kondisi Kelurahan Rabadompu Timur tetap aman dan terkendali. Bahkan pasca kegiatan, nampak aktifitas tetap berjalan normal.

Sempat ada kabar, kegiatan pemilihan oleh pemerintah kelurahan melalui panitia sembilan mendapat kritikan maupun penekanan soal jadwal pemilihan yang serentak. Dinilai, tidak efektif, efesien dan tidak disepakati bersama karena dianggap membuang tenaga maupun waktu. Kendati demikian, hal tersebut tidak diindahkan oleh panitia yang mengganggap pemilihan sudah prosedural, karena disepakati dalam forum rapat resmi yang melibatkan semua pihak. Baik unsur pemerintah kelurahan, panitia maupun keamanan setempat.

Isu lain, adalah muncul dari RW 01 yang seharusnya salah satu kandidat incumbent diangkat aklamasi, karena didukung oleh pernyataan tanda tangan resmi masyarakat sebanyak 50 plus 1 yang dianggap tidak diperlukan adanya pemilihan. Hal tersebut, dipatahkan oleh pemerintah kelurahan dan panitia yang mengganggap hal tersebut salah kaprah. Sebab, dimaksud 50 plus 1 bilamana di RW tersebut tidak ada calon. Maka bisa diaklamasi. Karena calonnya ada yang mendaftar, maka pemilihan wajib digelar di RW. 01. Lagi pula tanda tangan masyarakat sebanyak itu, ditarik kembali oleh yang bersangkutan, sehingga legalitas hukumnya tidak dapat dibahas dan dipertanggungjawabkan lagi.

Kendati demikian adanya, Seklur Kelurahan Rabadompu Timur, Sariman, SH, mengaku cukup bangga dengan pemilihan RT, RW dan LPM yang cukup demokratis, aman dan lancar. Gebrakan pemilihan kali ini diakui olehnya sangat berbeda dari pemilihan pemilihan RT, RW dan LPM Sebelumnya yang digelar terpisah, dan hanya diwakilkan. Sekarang seluruh pemilihan, baik RT, RW maupun LPM dipilih oleh seluruh warga Kelurahan Rabadompu Timur.

"Pemilihan LPM sekarang kita libatkan seluruh komponen masyarakat yang ada tanpa terkecuali". Ungkap Sariman mantan staf bagian Humaspro Setda Kota Bima ini.

Lanjutnya, walaupun pemilihan yang anggarannya bersifat swadaya masyarakat, namun tingkat partisipasi dan antausias masyarakat sangat besar. Sehingga konsep pemilihan yang ada harus dipertahankan. Mengenai ada perbedaan, itu biasa dari bagian dinamika demokrasi yang ada.

Sariman, mengaku cukup bangga dengan kesuksesan pemilihan RT, RW dan LPM Kelurahan Rabadompu Timur. Dan kesuksesan yang dicapai adalah kesuksesan kita bersama. Tandasnya.

Sementara Lurah Rabadompu Timur, Arifin SE menyampaikan ucapan terima kasih, atas suksesnya acara pemilihan RT, RW dan LPM yang berjalan aman, lancar dan sukses.
"Saya ucapkan terima kepada semua yang ikut terlibat dan saling menjaga keamanan wilayah kelurahan rabadompu timur". Ucapnya. (Tim)






 

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda